Resep dan Cara Memasak Sayur Santan Jantung Pisang

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Bund/Mbak, sebelumnya saya sudah menuliskan Resep Masakan Tumis Jantung Pisang. Ya ya ya, jantung pisang khususnya bunga pisang kepok maupun uter memang enak dimakan mentahan, apalagi kalau ditumis. Selain dioseng, jantung pisang juga enak kalau dimasak dengan cara disantan. Untuk itu, kali ini saya sampaikan resep masakan sayur santan jantung pisang, sebagai berikut.
Resep dan Cara Memasak Sayur Santan Jantung Pisang

Bahan-bahan:
  1. jantung pisang; 1 buah
  2. bumbu yang dihaluskan: 1 sendok merica dan 1 sendok teh ketumbar.
  3. 1/2 jari jahe dan kunyit
  4. 10 siung bawang putih dan 6 siung bawang merah
  5. 7 buah kemiri
  6. garam, gula merah, dan penyedap rasa secukupnya
  7. minyak goreng untuk menumis dan bawang goreng untuk taburan.
  8. salam sereh digeprek
  9. santan kelapa secukupnya
Cara masak:
  • pertama kita rebus jantung pisang sampai matang lalu angkat dan tiriskan.
  • haluskan semua bumbu dari 2 sampai 6  di atas sampai halus
  • geprek salam dan sereh 
  • siapkan wajan dan tuang minyak goreng secukupnya, setelah panas masukkan bumbu halus lalu oseng-oseng sampai harum.
  • setelah harum masukkan rebusan jantung pisang oseng oseng sampai merata dan kasih sedikit air.
  • setelah air surut masukkan santan dan aduk aduk sampai mendidih dan matang.
  • angkat dan sajikan dalam wadah 
  • terakhir, taburi dengan bawang goreng.
Itulah cara praktis memasak sayur santan jantung pisang. Selamat mencoba ya bund/mbak. Semoga bermanfaat. Salam undapbusa.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.