5 Cara Stem Gitar dengan Aplikasi untuk Pemula

 Pandemi seperti saat ini banyak orang yang mulai mencoba bermain gitar untuk mengisi waktu luang. Namun, tidak sedikit yang belum bisa mengatur/stem gitar. Bagi pemula yang ingin bermain gitar tetapi tidak tau cara stem gitar, jangan khawatir. Pada artikel ini akan membahas berbagai aplikasi dan cara stem gitar dengan aplikasi.

5 Cara Stem Gitar dengan Aplikasi untuk Pemula

Jika ada yang masih bertanya, apa manfaat stem gitar? Stem gitar dilakukan untuk mengatur nada agar bunyi yang dihasilkan bisa pas. Pada zaman modern seperti saat ini sudah banyak aplikasi untuk stem gitar sehingga tidak perlu susah-susah mencari bantuan kepada orang lain. Berikut aplikasi beserta cara stem gitar menggunakan aplikasi:

1. Aplikasi Chromatic Guitar Tuner

Aplikasi ini cukup mudah dilakukan oleh semua orang yang ingin melakukan stem gitar. Chromatic Guitar Tuner selain untuk stem gitar juga bisa digunakan untuk biola, okulele dan sebagainya. Aplikasi stem gitar instan ini sudah terbukti akurat dalam menentukan nada yang pas. Lalu, bagaimana caranya?

Caranya mudah sekali. Pertama, ambil gitar yang akan disetel atau distem nadanya. Masuk ke aplikasi Chromatic Guitar Tuner. Dekatkan smartphone atau android ke gitar yang akan distem. Lalu atur senar pada gitar dan mulailah mencoba untuk memetik senar gitar tersebut. Aplikasi tersebut akan memberikan tanda bahwa gitar pengguna sudah tidak fals.

2. DaTuner

Aplikasi untuk stem gitar kedua adalah DaTuner. Software ini terbilang cukup rumit, tetapi jangan khawatir jika mengikuti step demi step yang disediakan pasti akan berhasil. Aplikasi ini sudah bisa diunduh di play store. Jika ingin menggunakan aplikasi ini tanpa iklan, gunakan versi berbayar. Bagaimana cara stem gitar dengan aplikasi ini?

Seperti menggunakan aplikasi stem gitar lainnya. Pertama, buka aplikasi ini dengan android. Dekatkan android dengan gitar yang akan distem. Putar senar pada gitar mulai senar keenam. Lanjut putar senar kelima jika senar keenam sudah tidak fals. Berikutnya senar keempat, tiga, dua, dan satu. Pastikan warna kuning pada aplikasi menjadi hijau.  

3. Pro Gitar Tuner

Aplikasi gitar tuner sudah bisa diunduh di play store. Bagaimana cara kerja aplikasi pro gitar tuner? Cukup mudah sebenarnya. Buka aplikasi dan dekatkan pada gitar yang akan distem. Coba dengan mengencangkan dan mengendurkan senar sambil dipetik. Pastikan tombol bagian tengah pada aplikasi berwarna hijau. Hal tersebut pertanda gitar sudah stem.

4. GuitarTuna

Lalu cara stem gitar dengan aplikasi GuitarTuna yang pertama adalah buka aplikasi ini di android. Dekatkan android dengan gitar yang siap distem. Pengguna diharapkan tau nada-nada pada gitar. Misalnya pengguna akan mencoba nada E, berarti saat memetik gitar pastikan indikatornya/tombol menunjukkan huruf E dan berwarna hijau. Begitu juga dengan nada lainnya.

5. Soundcorset Tuner & Metronome

Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah. Pertama, buka aplikasi Soundcorset Tuner & Metronome dan akan ditampilkan berbagai menu. Jika pengguna ingin melakukan stem gitar, klik pada bagian tuner. Setelah itu petik gitar yang akan diujikan. Anak panah pada aplikasi akan menunjukkan tanda centang jika nada yang dibunyikan sudah pas.

Itulah 5 aplikasi sekaligus cara stem gitar dengan aplikasi yang wajib dicoba. Aplikasi tersebut memudahkan untuk melakukan stem gitar. Apalagi zaman modern ini tidak perlu stem gitar dengan cara manual. Namun, jika dirasa sulit stem gitar dengan aplikasi silakan mencari bantuan pada orang yang sudah pandai melakukan stem gitar.