21 Contoh Peluang Bisnis Online yang Menguntungkan

Dua Puluh Satu Contoh Peluang Bisnis Online yang Menguntungkan_Ingin mendapatkan penghasilan yang mampu bertahan dalam jangka panjang? Cobalah membaca beberapa peluang bisnis online yang menguntungkan di bawah ini. Tidak perlu jauh-jauh menuju tempat untuk bekerja. Sebab hanya bermodalkan ponsel di genggaman dan kuota internet sudah bisa memperoleh keuntungan. Selain itu, usaha seperti ini lebih menghemat waktu juga tenaga.

21 Contoh Peluang Bisnis Online yang Menguntungkan

Namun, sebelum memulai untuk membuka usaha secara online, pastikan punya perencanaan yang matang. Jangan sampai kehilangan kesempatan, lalu terhenti dan malah menderita kerugian. Tentukan pula bisnis apakah yang paling cocok dijalankan. Pelajari dengan betul semua hal yang diperlukan berikut beberapa tips menjalankannya. Sehingga usaha tersebut mampu bertahan dan memberikan keuntungan.

Bisnis secara online ini banyak diminati sebab mempunyai potensi besar dalam memberikan keuntungan. Artinya, yang mana ini sesuai dengan meningkatnya perkembangan teknologi. Segala aktivitas tidak dapat jauh dari ponsel. Sehingga ini menjadi peluang yang cukup cemerlang dan menjanjikan. Momen seperti ini bisa dimanfaatkan untuk membuka berbagai usaha yang sesuai dengan passion.

Untuk itulah pada ulasan ini akan diberikan 21 contoh usaha sebagai peluang bisnis online yang menguntungkan dengan hasil menakjubkan. Terobosan bisnis yang dijalankan secara online dengan modal ramah di kantong dan pastinya menjanjikan. Para calon pelaku usaha juga tidak perlu menyiapkan lahan yang luas. Cukup memanfaatkan ruangan yang ada di rumah dan smartphone berikut kuota. Berikut diantaranya:

1. Kursus Online

Bisnis pertama yang bisa dimasukkan ke dalam list adalah memberikan kursus secara online. Bagi yang memiliki bakat dalam bidang tertentu sangat disarankan untuk mencoba membagikan keahliannya dengan mengajarkannya pada orang lain. Tidak harus memerlukan ruangan besar. Karena dapat menyampaikan materi di rumah dengan cara online tanpa harus tatap muka.

Pada saat menjalankan bisnis ini para calon pelaku usaha tidak memerlukan modal dalam jumlah besar. Untuk menyampaikan materi gunakanlah ponsel yang dipunyai atau membeli laptop dengan harga kisaran 2 jutaan. Agar lebih hemat, daripada membeli kuota internet secara reguler lebih baik pasang WiFi dan keluarkan biaya tidak lebih dari 2 juta.

2. Dropship

Mau memulai usaha tapi bingung karena tidak punya modal yang cukup? Jenis bisnis satu ini mungkin dapat menjadi solusi yang tepat. Karena cara kerja dari dropship ini hanyalah memasarkan produk melalui sosial media atau mendaftar ke marketplace ternama. Jadi, di sini tidak diharuskan untuk menyetok dan membeli produk yang dipasarkan.

Modal utama dari usaha dropship adalah ponsel yang tentunya semua sudah memilikinya. Pada bisnis ini pun hanya perlu mengeluarkan uang antara 150 sampai 200 ribu per bulan yang dipakai beli kuota internet dan digunakan untuk memasarkan produk. Keuntungan yang diperoleh pun dapat diperkirakan sendiri. Tergantung dari selisih harga yang ditentukan.

Jika misalnya memasarkan sepasang sepatu dengan harga awal dari penjualnya sebesar 100.000. Maka dapat mengambil keuntungan antara 5000 sampai 10.000 ribu rupiah. Coba bayangkan jika dapat menjualnya sebanyak 5 pasang sepatu dalam sehari. Maka dalam sebulan mendapat keuntungan paling tidak 750.000. Sangat cukup untuk mengembalikan modal berupa kuota internet.

3. Menjual Makanan Ringan

Peluang bisnis online yang menguntungkan selanjutnya yang memiliki peluang omset besar adalah menjual berbagai jenis makanan ringan. Usaha seperti ini memang sudah sangat populer pada zaman sekarang. Sebab ngemil sambil mengerjakan aktivitas memang cukup menyenangkan. Oleh karena itu manfaatkanlah dengan menyediakan berbagai cemilan dan buat inovasi terbaru agar mampu bersaing dengan para pelaku usaha lainnya.

Misalnya membuat keripik singkong yang ditaburi bumbu balado. Untuk membuatnya pun tidak memerlukan modal besar. Siapkan budget 100.000 untuk membeli 5 kg singkong, minyak goreng, dan bumbu balado jadi. Kemas rapi, lalu jual dengan harga 5000. Apabila setiap harinya mampu menjual 100 kemasan, maka keuntungan kotor yang didapatkan mencapai 500.000.

4. Online Shop

Apakah punya keahlian dalam berkomunikasi? Mungkin bisnis yang berikut ini tepat untuk dijadikan satu pilihan. Belanja sepertinya menjadi kegemaran oleh banyak orang. Serta, dengan membuka online shop maka bisa mendapatkan peluang keuntungan yang besar. Apalagi ini bisa sangat membantu ketika sebagian besar pembeli malas keluar rumah dan memilih untuk melakukan belanja lewat marketplace ternama.

Untuk menjalankan usaha ini, siapkanlah modal awal antara 1,5 hingga 2 juta. Uang itu nantinya dapat digunakan membeli berbagai produk yang banyak dibutuhkan dan diminati oleh pembeli. Lalu tawarkan melalui media sosial. Jika telaten dan konsisten, bisnis online shop ini sangat mungkin untuk berkembang dan dapat membuka toko secara offline.

5. Freelance

Berikutnya ini adalah rekomendasi dalam peluang bisnis online yang menguntungkan di zaman sekarang. Bagaimana tidak? Hanya bermodalkan ponsel ataupun laptop, keuntungan bisa saja terus mengalir. Pekerjaan seperti ini juga sangat cocok bagi yang tidak mau terikat kontrak kerja secara resmi atau menghabiskan waktu seharian untuk bekerja. Semua tergantung diri sendiri.

Untuk para freelancer pun tidak perlu tampil rapi sebab pekerjaan dilakukan di rumah. Hingga sekarang banyak jenis yang bisa dipilih. Seperti jasa penulisan artikel, mendesain ruang indoor ataupun outdoor, desain grafis, pembuatan web, dan lainnya. Hasil yang diterima pun beragam, tergantung harga yang dipasang. Dan yang paling penting, sesuai deadline.

Adapun modal yang harus disiapkan paling tidak adalah laptop atau komputer yang berkualitas standar. Tentunya hal ini harus disesuaikan dengan jasa freelance yang hendak ditawarkan. Apabila menawarkan jasa desain grafis, maka usahakan menyiapkan laptop khusus desain yang speknya tinggi. Apabila menjadi penulis lepas, maka bisa menggunakan laptop dengan spek standar.

6. Rental Kamera

Punya kamera tapi jarang digunakan? Cobalah untuk membuat peluang bisnis online yang menguntungkan dengan menawarkan jasa sewa secara online melalui sosial media. Alat ini memang sangat diperlukan bagi yang senang hangout dan mengabadikan momen. Si pemilik pun tidak perlu repot-repot keluar rumah. Cukup menunggu penyewa dan tentukan tarif harga umum dan yang sesuai.

Maka, dari sinilah keuntungan itu didapat. Bermodalkan satu atau dua buah kamera dengan harga masing-masing kisaran 5 jutaan, pemilik akan mendapatkan laba tanpa harus lelah bekerja. Misalkan jika dalam satu hari tersewa dengan tarif 75.000 per kamera. Maka setiap bulannya bisa memperoleh laba kotor 4.500.000. Belum dikurangi perbaikan jika ada kerusakan.

7. Jasa Edit Foto dan Video

Peluang bisnis online yang menguntungkan selanjutnya ini memang cukup menjanjikan dan pastinya mendatangkan keuntungan. Para calon pelaku usaha tidak diharuskan menyiapkan modal yang besar, hanya ponsel ataupun laptop yang dimiliki. Poin utama di sini adalah skill dalam mengedit dan tentu adanya kepekaan terhadap keindahan suatu gambar. Sehingga nantinya mampu memberikan kepuasan bagi pelanggan.

Untuk tarif yang dipasang, dapat menyesuaikan dengan harga pasaran. Atau sesuai dengan permintaan dari pelanggan. Keuntungan tersebut nantinya bisa digunakan sebagai salah satu biaya ketika akan melakukan upgrade aplikasi editing dan pembayaran fitur premium. Hal pentingnya adalah telaten dan sabar. Jangan lupakan pula jika ada tenggat waktu yang diberikan pelanggan.

8. Jual Pulsa dan Kuota

Ide bisnis yang selanjutnya ini memang sangat cocok untuk segera dieksekusi. Pulsa dan kuota internet menjadi kebutuhan yang penting bagi semua kalangan. Apalagi di masa pandemi yang mengharuskan setiap kegiatan dilakukan dari rumah, termasuk belajar. Sehingga hal ini bisa dijadikan peluang besar untuk memulai usaha dengan menyediakan kebutuhan tersebut.

Modal yang perlu disiapkan pun tidak besar. Para calon pelaku usaha dapat mengunduh aplikasi di smartphone yang menyediakan jasa penjualan pulsa. Lalu isikan saldo 100 atau 200 ribu di supermarket. Bahkan, dari setiap pulsa yang terjual itulah nantinya akan memperoleh keuntungan 2 ribu. Oleh karena itu, ide ini cocok dilakukan sebagai usaha sampingan. Tidak heran jika jual pulsa dan kuota menjadi peluang bisnis online yang menguntungkan.

9. Jasa Desain Grafis

Memiliki keterampilan dalam bidang desain menjadikan salah satu modal penting dari ide bisnis di masa sekarang. Skill tersebut bisa dijadikan peluang usaha menjanjikan dengan membuka jasa desain grafis dan memasarkannya melalui sosial media. Tawarkanlah jasa dalam pembuatan berbagai macam banner, spanduk, pamflet, atau brosur sebuah acara kepada para konsumen.

Alat yang diperlukan pun juga sederhana. Hanya satu buah ponsel dan laptop berikut software editing. Lalu nantinya akan diperoleh fee yang sesuai dengan kesepakatan antara pembuat jasa dan pihak pemesan. Tentunya dalam hal ini disesuaikan pada tingkat kesulitan dan permintaan dari konsumen. Usahakanlah untuk membuatnya puas dengan hasil yang maksimal.

10. Les Privat

Peluang bisnis online yang menguntungkan di masa pandemi selanjutnya adalah memberikan les privat. Ide ini biasa dipilih oleh para mahasiswa untuk mencari uang saku tambahan. Bukan bertatap muka, tapi melakukan pembelajaran dengan cara melakukan panggilan video. Sehingga modal paling utama yang diperlukan hanyalah kuota internet dan jaringan yang cukup lancar.

Nantinya bisa mendapatkan fee dari memberikan pelajaran tersebut. Tarif yang dipasang pun bisa ditentukan atau sesuai kesepakatan. Jika langkah ini awal cukup menjanjikan, nantinya dapat menjadi peluang yang cukup menguntungkan. Sehingga sedikit demi sedikit hasil tersebut mungkin dijadikan sebagai modal untuk membuat les privat lebih besar dan menetap di rumah.

11. Jual Beli Motor dan Mobil Bekas Online

Peluang bisnis online yang menguntungkan selanjutnya yang memiliki banyak peminat adalah menjadi seorang makelar. Pekerjaan ini tidak membutuhkan modal, selain berupa kepercayaan konsumen yang harus dijaga. Sebab sistem kerja yang dilakukan adalah mencari motor ataupun mobil bekas. Lalu tinggal memasarkan melalui sosial media atau platform yang khusus menjualnya. Dapatkan keuntungan dari penjualan tersebut.

Komisi itu diperoleh dengan cara menjualnya selisih dari harga yang diberikan oleh pemilik. Misal 10 juta dijual 12 juta. Dari keuntungan tersebut perlahan-lahan dapat dikumpulkan hingga setelah cukup banyak bisa membeli sendiri dan menjual ulang. Jika nanti sudah mempunyai koneksi dan pasar yang jelas, maka proses pemasarannya menjadi lebih mudah.

12. Jual Kue

Melakukan pekerjaan sesuai passion yang dimiliki tentu sangat menyenangkan. Salah satunya membuat kue ini. Ide bisnis ini merupakan peluang bisnis online yang menguntungkan dan tergolong besar untuk mengantongi keuntungan lebih sebab cakupan pasarnya yang luas. Apalagi di waktu-waktu tertentu seperti saat lebaran. Dalam waktu satu bulan, modal yang dikeluarkan tidak lebih dari 4 juta.

Untuk bahan-bahannya bisa ditaksir 2.500.000 sebulan. Lalu 300.000 biaya gas, 250.000 tagihan listrik dan air. Sedangkan transportasi disediakan 300.000, dan keperluan lain 500 ribu. Ketika dalam satu hari diperkirakan ada 20 biji terjual dengan harga satuan 5000, lalu ditambah pesanan dengan estimasi 2.000.000 sebulan, maka keuntungan yang diperoleh mencapai 1.000.000.

13. Membuat Blog

Menjadi blogger merupakan salah satu aktivitas yang menguntungkan. Jika di awal memang terkesan kurang ada peluang, tapi kalau rutin menulis dan membuat tampilan blog menarik tentu bisa mendatangkan uang. Terlebih apabila angka traffic atau daftar kunjungan meningkat. Semakin berkualitas, makin banyak pengunjung yang datang dan membaca artikel dan ulasan di dalamnya.

Ketika traffic tersebut bagus, besar kemungkinan alamat blog akan di-monetize. Maka, dari sinilah uang bisa didapatkan. Selanjutnya blogger dapat menyisipkan space iklan di antara artikel yang ditulis.

Bahkan lebih baik kalau mampu tergabung ke dalam sebuah jaringan penyedia iklan profesional seperti Google adSense. Modal paling utama adalah kreativitas dan skill menulis. Ingin mendapatkan keuntungan yang besar? Silakan saja coba peluang bisnis online yang menguntungkan ini.

14. Jual Frozen Food

Usaha bisnis berikutnya yang merupakan peluang bisnis online yang menguntungkan besar adalah menjual frozen food. Banyak yang mencarinya sebab para konsumen dapat menyimpannya dalam waktu lama. Jenis produk yang ditawarkan pun beragam. Ada berbagai olahan daging, nugget, tempura, juga bakso. Siapkan modal kira-kira sebesar 7.200.000 untuk membeli berbagai peralatan, seperti freezer dan mesin vakum.

Lalu untuk membeli berbagai bahan yang akan dijual tersebut dapat menyesuaikan banyak juga harga per kilonya. Diperkirakan tidak lebih dari 3.200.000. Kalau dengan besar modal itu dan terjual 20 bungkus dengan estimasi per produknya 10.000, maka dalam waktu sebulan bisa mendapatkan keuntungan kotor sebesar 6 juta dan laba bersih 3.000.000.

15. Copywriter

Meskipun terkesan ringan, pekerjaan satu ini memiliki progres menjanjikan untuk dijadikan ladang bisnis. Berawal tulisan yang dibuat itulah mampu mendatangkan pundi-pundi uang. Tugas utama seorang copywriter adalah kemampuan dalam menerangkan sebuah produk atau jasa tertentu sehingga dapat menarik perhatian konsumen. Modal utama inilah yang harus dimiliki oleh para pembuat copywriting.

Cara penyampaian yang dilakukan adalah dalam bentuk tulisan yang harus komunikatif dan bisa menarik para konsumen untuk membeli produk tersebut. Jasa pembuatan copywriting ini memang bermodalkan skill menulis dan smartphone ataupun laptop dengan jaringan internet di dalamnya.

Jangkauan pasar pun cukup luas, dapat melalui sosial media dan juga situs freelance. Maka, tidak heran jika menjadi seorang copywriter adalah salah satu peluang bisnis online yang menguntungkan.

16. Influencer

Punya banyak follower di instagram, pengunjung web ribuan, atau subscriber di YouTube mencapai angka ratusan ribu? Itu merupakan salah satu ladang bisnis yang dapat dimanfaatkan. Seperti istilah yang sedang ramai sekarang, yaitu sebagai seorang influencer. Menjadi orang yang mempunyai pengaruh tentu dapat mendatangkan berbagai keuntungan, termasuk di dalam segi pendapatan.

Keuntungan tersebut bisa dipakai sebagai salah satu alat pendistribusian yang tepat. Yang penting selalu menghadirkan konten-konten menarik. Terkadang sebab followers yang banyak itu juga dapat mendatangkan para produsen untuk memberikan endorse. Nantinya fee akan dibayarkan sesuai kontrak yang sudah disetujui atau dilihat jam tayang dari iklan. Tergantung kesepakatan kedua pihak.

17. Konsultasi Online

Memiliki keahlian khusus dalam bidang tertentu? Cobalah untuk mencoba peluang bisnis online yang menguntungkan berupa konsultasi secara online. Cara seperti ini tidak perlu melakukan tatap muka, tapi hanya melalui platform dengan pelanggan mengajukan pertanyaan dan masalah, lalu diberikan solusi. Atau juga bisa secara langsung dengan melakukan video call. Nantinya fee didapatkan ketika pendaftaran.

Untuk pemasarannya bisa memanfaatkan website ataupun sosial media yang dimiliki. Jika banyak yang tertarik tentu hal ini sangat menguntungkan. Selain dapat mengembangkan potensi dasar, konsultasi seperti ini juga membantu orang lain dalam menyelesaikan masalah. Seperti dalam bidang kesehatan, olahraga, cara diet, dan hal lainnya. Ada platform Halodoc atau Pijar Psikologi.

18. Jual Beli Domain dan Website (Flipping)

Ide bisnis satu ini juga perlu untuk dieksekusi. Flipping merupakan aktivitas yang mungkin dilakukan dan mendatangkan banyak keuntungan. Ada tiga cara kerja yang bisa dipilih. Yaitu membuat website sendiri dengan domain baru dan benar-benar dimulai dari nol. Lalu setelah berhasil meningkatkan performanya, maka dapat menawarkan dan menjualnya dengan harga tinggi.

Cara kedua yang bisa dicoba yaitu membeli website sudah ada. Namun di sini perlu untuk melakukan perbaikan hingga performanya meningkat. Setelahnya dapat ditawarkan kepada pengguna lain. Yang terakhir ini lebih mudah dilakukan, yakni mendapatkan domain yang sudah baik. Dan tinggal menjualnya dengan harga sepadan. Dalam flipping perlu ada pengetahuan traffic.

19. Menulis Buku Indie dan Menjualnya

Bagi yang memiliki keterampilan dalam merangkai kata-kata cobalah peluang bisnis yang satu ini. Lalu setelah semua tulisan terkumpul bisa menyusunnya dan menerbitkan ke penerbit indie (self publishing). Namun di sini perlu menyiapkan budget sesuai penawaran. Karena nantinya biaya tersebut digunakan untuk membiayai layout, percetakan, cover, editing, dan proses pengadaan ISBN.

Untuk mendapatkan keuntungan, sebelum proses penerbitan dapat mengadakan Open Pre Order. Lalu setelahnya juga bisa memasarkan melalui akun sosial media dan website yang dimiliki. Jika ada 100 eksemplar yang terjual dengan estimasi per bukunya 50.000 maka akan mendapatkan keuntungan kotor sebesar 5 juta. Tinggal dikurangi semua biaya awal yang dikeluarkan.

20. Jasa Terjemah

Cobalah berbisnis dengan bergabung ke dalam komunitas penerjemah bahasa asing. Karena jasa ini semakin dibutuhkan di tengah perkembangan teknologi yang pesat. Kebanyakan informasi yang diakses menggunakan Bahasa Inggris dan bagi yang tidak mengerti tentu akan kesulitan. Untuk itulah pekerjaan ini merupakan peluang bisnis online yang menguntungkan.

Agar memiliki koneksi yang lebih luas bisa masuk ke dalam sebuah Himpunan Penerjemah Indonesia. Yang mana di sana nanti akan diberikan informasi mengenai peluang kerja dari berbagai sumber. Terlepas mencari informasi sendiri melalui situs freelance terpercaya. Setelah menemukan klien dan menentukan harga jasa yang ditawarkan, maka memperoleh fee sesuai kesepakatan.

21. Sponsored Post

Rekomendasi ide bisnis terakhir yang mampu mendatangkan keuntungan adalah menyediakan jasa posting iklan. Modal yang harus dimiliki cukup smartphone atau laptop lalu ditunjang kuota internet dengan jaringan yang stabil. Sponsored Post ini dapat dilakukan menggunakan media berupa blog atau website. Sehingga harus ditampilkan semaksimal mungkin agar banyak yang tertarik.

Cara penyusunannya yaitu dengan menuliskan sebuah review atas produk tertentu atau layanan yang ditawarkan oleh sebuah bidang jasa. Jika tulisan tersebut mampu menarik perhatian, maka bisa mendatangkan uang karena angka traffic yang meningkat. Apalagi jika produsen dari tersebut juga ikut me-notice, maka besar kemungkinan untuk memperoleh sebuah komisi.

Itulah rekomendasi mengenai 21 peluang bisnis online yang menguntungkan dengan modal tidak terlalu besar. Setiap usaha yang dilakukan sepenuh hati pasti bisa mendatangkan laba dalam jumlah besar. Perlu juga untuk memahami kemampuan yang ada pada diri sendiri sebelum memutuskan untuk menjalankan jenis usaha apa yang cocok dan tepat.

Semua bisnis tersebut memiliki peluang masing-masing tergantung seberapa serius ketika mengolahnya. Jika mau mengeluarkan modal dan mempelajari segala hal yang terkait usaha yang sedang dijalankan pasti bisnis tersebut bisa bertahan dan memberikan keuntungan jangka panjang. Manfaatkan pula teknologi sebagai langkah memperluas usaha dan jangan ragu mencoba peluang bisnis online yang menguntungkan di atas.