Ternyata Begini Cara Ganti Aki Mobil Mainan dengan Aki Motor Sendiri

 Seringnya penggunaan membuat aki mobil mainan anak cepat mengalami soak. Tapi untuk menggantinya dengan yang baru, memerlukan budget besar, karena harga aki bawaan yang original lumayan mahal. Untuk menghemat, sebaiknya pahami cara ganti aki mobil mainan dengan aki motor sendiri. Peralatan yang diperlukan juga tidak rumit, asal sedikit memahami rangkaian kelistrikan.

Cara Ganti Aki Mobil Mainan dengan Aki Motor Sendiri

Tutorial mengenai pergantian aki dari mobil mainan sebenarnya bisa ditemukan dengan mudah di platform YouTube. Tapi, mungkin masih banyak yang bingung dan memerlukan panduan secara teori agar lebih jelas. Memodifikasi seperti ini pun sudah banyak dilakukan untuk mendapatkan performa yang lebih kencang. Simak langkah-langkahnya berikut:

Cara Mengganti Aki Mobil Mainan

Bagi orang-orang yang tidak memahami tentang rangkaian kelistrikan di kendaraan mungkin merasa kesulitan melakukan langkah ini. Tapi jika menyimak dengan saksama, cara ganti aki mobil mainan dengan aki motor sebenarnya cukup mudah dilakukan. Sambil melihat video tutorialnya, bisa membaca langkah-langkah lengkapnya di bawah:

  • Siapkan aki motor. Terlebih dahulu siapkan aki motor yang digunakan sebagai pengganti aki bawaan dari mobil mainan yang sudah soak. Aki motor banyak dijual di bengkel. Tapi jika tidak memiliki budget lebih, bisa memakai aki lama yang masih punya kemampuan menyimpan daya listrik.
  • Siapkan step down. Pada umumnya, total arus yang dimiliki oleh aki motor adalah 12 V, sedangkan aki mobil mainan hanya 6 V. Agar tidak terjadi kelebihan atau korsleting, tegangan harus diturunkan dengan step down. Alatnya bisa dibeli di toko online.
  • Lepaskan aki mobil mainan. Tahapan berikutnya yaitu melepaskan aki mobil mainan dari tempatnya. Biasanya terletak di bawah kursi. Jadi putar kuncinya dan lepas kabel yang ada pada aki. Putar pula bautnya untuk melepas pengait aki.
  • Pasangkan step down. Pemasangan step down harus diperhatikan, karena ada dua bagian. Untuk kode IN, pasangkan menuju aki motor. Lalu arahkan kode OUT ke receiver. Sebelumnya potong kabel tepat di tengah antara receiver dan aki. Pasangkan dengan menyesuaikan kabel plus dan minus-nya.
  • Pasangkan aki motor. Setelah step down terpasang, selanjutnya menempatkan aki motor. Bagian minus dari aki dikaitkan dengan kabel hitam, sedangkan yang plus disambungkan dengan kabel merah. Jangan lupa untuk menyambungkan aki pada step down.
  • Atur step down. Agar arus yang keluar dari aki bisa diturunkan menjadi 6V, maka harus mengaturnya menggunakan step down. Tekan tombol di step down untuk menampilkan display kode OUT. Gunakan tang dan putar ke arah kiri hingga angka 6. Jika sudah, bisa mengunci aki kembali dan coba tes dengan menyalakan mobil mainan.

Kelebihan Mengganti Aki Mobil Mainan

Menggantikan aki mobil mainan yang sudah soak dengan aki motor sering dijadikan pilihan karena lebih menghemat budget. Aki bawaan yang berukuran 6 V biasanya dijual dengan harga empat ratus ribuan. Sedangkan di berbagai e-commerce, ditemukan kalau aki motor hanya berada di kisaran seratus ribuan.

Selain lebih hemat, aki motor dijadikan alternatif karena dapat bertahan dalam waktu yang lama. Dibandingkan aki bawaan mobil mainan, aki motor bisa digunakan terus-menerus hingga dua jam. Jika menggunakan bawaan, hanya mencapai 15-20 menit saja. Penggantian ini juga membuat laju lebih cepat.

Itulah cara ganti aki mobil mainan dengan aki motor yang murah. Panduan tersebut akan cepat dipahami jika ditunjang menonton tutorialnya. Tapi yang paling penting adalah tahu ukuran standarnya. Apabila aki motor bertegangan lebih tinggi, harus diturunkan menggunakan step down. Sedangkan untuk aki mobil mainan berukuran 12V bisa langsung diganti.