Petunjuk Cek Pemilik Rekening BRI secara Cepat dan Aman

 Di zaman serba canggih seperti sekarang, sangatlah penting untuk berhati-hati setiap kali bertransaksi. Apalagi saat ini tindak penipuan semakin marak terjadi. Salah satu tindakan yang dapat diambil untuk mencegah hal ini adalah dengan cek pemilik rekening BRI sebelum bertransaksi. Berikut adalah beberapa pilihan cara mudah untuk mengetahui nama dari pemilik rekening di BRI:

Petunjuk Cek Pemilik Rekening BRI secara Cepat dan Aman

1. Gunakan Layanan Kredibel

Cara pertama yang direkomendasikan adalah memeriksa nama pemilik rekening lewat situs Kredibel. Kunjungi saja situs kredibel.co.id untuk memeriksa nomor rekening yang ingin dicek. Layanan ini sudah sangat populer di masyarakat untuk memeriksa apakah rekening yang digunakan merupakan rekening penipuan.

Langkah pemeriksaannya sangat mudah. Begitu masuk ke situs Kredibel, pengguna bisa langsung menyalin nomor rekening dan memasukkannya ke kolom pencarian. Langsung klik saja tombol pencarian dan akan muncul detail pemilik dari nomor rekening tersebut. Informasi ini aman dan bisa dipertanggungjawabkan. Jika nomor rekening punya riwayat penipuan juga akan terlihat dalam data tersebut.

2. Pakai Layanan CekRekening

Pilihan berikutnya yang bisa diambil adalah memeriksa nomor rekening lewat layanan CekRekening. Fitur yang satu ini juga sudah sangat populer digunakan oleh para pengguna layanan transaksi online. Biasanya untuk memastikan keamanan transaksi dibutuhkan pemeriksaan terlebih dahulu dan fitur ini sangat bermanfaat. CekRekening merupakan layanan yang dirilis resmi oleh Kominfo jadi terjamin aman.  

Cara pemakaiannya juga sama mudah seperti layanan Kredibel. Tinggal langsung masuk saja ke website cekrekening.id lalu masukkan nomor rekening dan nama banknya. Dalam sekali klik akan muncul informasi atau data lengkap mengenai pemilik rekening.

3. Memakai Layanan Flip

Pilihan cara cek pemilik rekening BRI berikutnya  melalui layanan Flip. Flip ini merupakan layanan yang mendukung nasabah untuk melakukan transfer ke berbagai jenis rekening tanpa biaya tambahan. Selain bisa dipakai untuk transfer bebas biaya, layanan ini ternyata juga dapat digunakan untuk memeriksa nama pemilik rekening.

Sebelum melakukan transfer, pengguna secara otomatis harus memasukkan nomor rekening. Setelah nomor rekening dimasukkan nantinya akan keluar informasi berupa nama dari pemilik rekening. Hanya saja aplikasi ini tidak bisa memberikan informasi apakah pemilik rekening terindikasi tindakan penipuan atau tidak.

4. Periksa Lewat Facebook

Platform yang satu ini memang merupakan media sosial namun juga bermanfaat untuk mencari informasi kepemilikan suatu rekening. Pada dasarnya Facebook memang tidak digunakan untuk menyimpan data rekening. Namun, seringkali orang-orang mengunggah nomor rekening dan nama pemilik yang sering melakukan penipuan.

Caranya mudah, langsung saja masukkan nomor rekening ke kolom pencarian. Langsung klik ikon cari kemudian temukan beberapa unggahan mengenai nomor rekening tersebut. Jika nomor tersebut sering terlibat penipuan sudah pasti akan ada banyak unggahan yang membahasnya.

5. Hubungi Call Center

Jika tak mau ribet memeriksa dengan beragam jenis platform, langsung saja hubungi call center dari BRI. Tanyakan secara langsung informasi mengenai nomor rekening yang ingin dilacak. Namun penting sekali untuk mengungkapkan kepada call center apa tujuan mencari tahu identitas nomor rekening tersebut. Jika ada alasan yang jelas, misalnya untuk mendeteksi tindakan penipuan maka pasti informasi akan diberikan.

Itulah beberapa pilihan cara cek pemilik rekening BRI. Sebelum melakukan transaksi, sangat penting untuk melakukan pemeriksaan terlebih dahulu. Pastikan bahwa nomor rekening tidak terlibat tindak penipuan apapun. Ambil langkah transaksi yang dirasa paling aman agar tidak merugikan diri sendiri.

Posting Komentar untuk "Petunjuk Cek Pemilik Rekening BRI secara Cepat dan Aman"